(Foto : Petugas BPBD tengah berjibaku singkirkan material longsoran di Desa Kembang Kuning, Rabu (18/2) ) 

RAGAM LOMBOK – Tebing setinggi 10 meter di Desa Kembang Kuning Kecamatan Sikur Kabupaten Lomok Timur, longsor pasca diguyur hujan lebat pada Selasa malam, (18/2). Akibat material longsoran yang menutup badan jalan menyebabkan jalur Kembang Kuning ke Tete Batu tidak dapat lalui sementara.

‘’badan jalan tertutup total karena material longsoran’’, jelasnya Lalu  Muliadi Kepala Pelaksana BPBD Lombok Timur.

Lanjut dijelaskannya, Upaya yang dapat dilakukan oleh petugas saat ini, yaitu membersihkan material longsoran menggunakan peralatan seadanya.

‘’kita singkirkan material longsoran dengan cara menyemprotkan air’’, jelasnya.

Kemudian pihak BPBD akan menurunkan tim raha dan rekonstruksi  untuk melakukan pernecanaan struktur pencegahan bencana longsor ditempat tersebut karena sangat membahayakan ppengguna jalan, terutama kendaraan roda 4.

BPBD mengimbau Masyarakat agar lebih waspada saat beraktivitas di luar rumah, mengingat musim penghujan yang disertai angin masih terjadi di wilayah hulu, imbuhnya.(RL)