(Foto : Supermansah Pimpinan Cabang Bulog Lombok Timur)

RAGAM LOMBOK - Bulog cabang  Kabupaten Lombok Timur mengkonfirmasi ketersedian beras di gudang dipastikan aman selama tahun 2025.

"Ada 6 Ribu ton beras di gudang", jelasnya Supermansah Pinca Bulog Lotim, Rabu (11/2).

Lanjut dijelaskannya, pihaknya juga telah melakukan penyerapan gabah dan beras dari petani sejak awal tahun 2025. Dan penyerapan yang dilakukan oleh pihak Bulog bakal terus dilakukan.

" Dari serapan ini, kita pastikan stok beras di tahun 2025 aman", jelasnya kembali.

Kemudian untuk menjaga kemungkinan harga beras naik saat bulan Ramadan, pihak Bulog bakal koordinasi dengan Dinas Perdagangan untuk menggelar operasi pasar.

"Mudahan harga beras tetap stabil nantinya", harapnya.

Untuk operasi pasar nantinya tidak hanya beras, melainkan pihak Bulog juga menyiapkan bahan pangan lainnya seperti, tepung, gula, minyak, beras premium, dan medium.

Dalam kesempatan itu Dia juga menyebutkan, sesuai data serapan sejak awal Bulan Januari sampai tanggal 11 Februari sebanyak 951 ton beras.(RL).