Budiman Satriadi Kabid P3KL Dikes Lotim





RAGAM - LOMBOK - Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Timur menyebut kasus suspek Demam Berdarah sejak awal bulan Januari 2025 berjumlah 151 kasus, yang tersebar disemua wilayah.

"Ini masih suspek belum positif DBD", kata Budiman Satriadi Kabid P3KL Dikes Lotim, Senin (27/1).

Lanjutnya, dari 151 yang dinyatakan suspek DBD, 38 orang dipastikan positif terjangkit gejala DBD, setelah mengikuti serangkaian pemeriksan petugas kesehatan.

" Semoga tidak bertambah positif DBD, dari 151 yang suspek", harapnya.

Untuk penanganan lanjutan, petugas pemberantasan sarang nyamuk disetiap puskesmas diminta gencarkan turun ke lokasi jentik nyamuk untuk mengajak warga bergotong royong membersihkan lingkungan tempat tinggalnya.

"Petugas PSN harus Aktif turun ke warga saat ini", jelasnya.

Setelah PSN, petugas kemudian melakukan fogging atau pengasapan di tempat tinggal pasien dengan jarak 100 meter.

" Kita fogging rumah pasien DBD dan sekitarnya", tutupnya.(RL).